Wonosari, Klaten (Jateng), SUARAKLATEN.id – Sebuah mobil Innova Putih bernopol B 2704 SZZ mengalami kecelakaan tunggal disekitar perlintasan KA di Desa Sekaran, Wonosari, Klaten, Kamis (16/01/2025). Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIB.
Mobil tersebut menabrak sebuah tiang pembatas ketinggian perlintasan kereta api selatan jalan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun di lokasi menyebutkan, bahwa kejadian peristiwa itu bermula saat mobil melaju dari arah Sukoharjo ke Klaten di jalan raya Pakis-Daleman.
Hingga akhirnya ketika hendak melintasi perlintasan kereta api di Desa Sekaran, Wonosari, diketahui mobil mengalami oleng.
Baca juga: APDESI Gelar Peringatan Hari Desa Nasional di Ponggok, Polanharjo
“Posisi saya ada di warung. Saya melihat mobil melaju kencang dari arah Timur (Sukoharjo). Tetapi dalam kondisi sudah oleng. Hingga akhirnya menabrak pagar perlintasan kereta api,” ujar Gembong pemilik warung soto yang tak jauh dari lokasi kejadian.
Lebih lanjut, Gembong mengungkapkan, seusai menabrak itu langsung terbang melintasi rel kereta api.
Kemudian menabrak tiang pembatasan ketinggian perlintasan kereta api.
“Saat menabrak itu, suaranya seperti ledakan petasan. Tiangnya langsung ambruk menimpa bagian depan mobil alami kerusakan rngsek,” ujarnya.
Baca juga: Polres Klaten Ringkus Residivis Pelaku Pengedar Uang Palsu
Gembong menjelaskan, pada mobil itu ada satu orang sebagai pengemudi yang sudah lanjut usia tanpa membawa surat identitas.
Hanya mengalami luka ringan saja dan sempat dibawa ke Rumah Sakit Umum (RSU) PKU Muhammadiyah Delanggu.
Kejadian itu membuat ruas Jalan Pakis-Daleman mengalami macet dari dua arah.